Plt. Kepala Dinas Perhubungan Kota Dumai Said Effendi menghadiri acara Launching Aplikasi Dumai Berkhidmat

Dumai – Kamis (29/12/2022), Plt. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Dumai Said Effendi,SE menghadiri acara Launching dan Sosialisasi Aplikasi Dumai Berkhidmat.
Acara tersebut dibuka langsung oleh Walikota Dumai H. Paisal SKM,MARS yang berlangsung di Gedung Sri Bunga Tanjung (Pendopo) Jalan Puteri Tujuh.
“Semua laporan dan pengaduan masyarakat langsung masuk ke opd yang dituju, sehingga opd tersebut akan lebih cepat respon dan mengesksekusi permasalahan yang ada. Aplikasi ini paling utama untuk meningkatkan layanan terhadap masyarakat Kota Dumai. Kata Walikota Dumai dalam sambutanya.

Pengguna aplikasi Dumai Berkhidmat yakni Walikota Dumai, Bagian Pembangunan, Opd/ Dinas Terkait serta Masyarakat Kota Dumai, dengan tujuan kelompok kerja Dumai Berkhidmat menuju Kota Unggul dan Idaman Kota Dumai Tahun 2023.
Kerangka kerja aplikasi tersebut walikota mempunyai akses monitoring pengaduan target dan realisasi semua khidmat kemudian opd merealisasikan target dan realisasi masing masing.
