Sekretaris Dishub Dumai Hadiri Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Tahun 2022 Bersama Kapolri Secara Virtual

Dumai – Kamis (14/4/2022), Sekretaris Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Dumai Said Effendi, SE menghadiri rapat koordinasi (rakor) lintas sektoral Operasi Ketupat tahun 2022 dalam rangka kesiapan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1443 H bersama Kapolri dan menteri terkait secara virtual.

Kegiatan yang berlangsung di ruang command center lantai II Polres Dumai tersebut juga dihadiri Wali Kota Dumai H. Paisal, Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid, Wakapolres Dumai, unsur Forkopimda dan undangan lainnya. Rapat tersebut dipimpin langsung Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

