Wali Kota Dumai membuka Secara Resmi Pertandingan Sepak Takraw se-Provinsi Riau

Dumai – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Dumai H. Zulkarnain beraama Sekretaris Dishub Kota Dumai Said Effendi menghadiri pembukaan Open Turnamen Sepak Takraw se-Provinsi Riau Imigrasi Dumai Cup I Tahun 2022 bertempat di Lapangan Kantor Bersama, Jl. H. R. Soebrantas, Kamis (20/01/2022).

Wali Kota Dumai, H. Paisal, SKM, MARS bersama Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Riau Pujo Harinto membuka secara resmi pertandingan Sepak Takraw se Provinsi Riau Imigrasi Dumai Cup I Tahun 2022 yang ditandai dengan pengguntingan balon, penyerahan piala bergilir dan diakhiri dengan pertandingan eksebisi sepak takraw oleh Wako Dumai beserta formkopimda.
