Wujudkan Dumai Tertib Berlalu Lintas, Wali Kota Tinjau Ruang CCTV Dishub Kota Dumai

Dumai – Senin (7/3/2022), Wali Kota Dumai H. Paisal meninjau ruang CCTV Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Dumai yang terletak dilantai II ruang CCTV Dishub, Jalan H. R. Soebrantas.
Peninjauan yang dilakukan orang nomor satu di Kota Dumai ini disambut langsung Kepala Dishub Kota Dumai H. Zulkarnain didampingi Sekretaris Dishub Kota Dumai Said Effendi, Kabid Pengkes Dishub Kota Dumai Okto Permadi, Kasubbag Program dan Evaluasi Tri Nanda Putra serta Tenaga Ahli dan Teknis Dishub Kota Dumai.

Dalam peninjauannya, Wali Kota Dumai melihat langsung arus lalu lintas di persimpangan – persimpangan jalan – jalan protokol yang telah terpasang CCTV dan meminta kepada petugas operator Dishub Kota Dumai agar selalu memberikan himbauan keselamatan dalam berlalu lintas kepada para pengguna jalan.

